Tgk Agam Apresiasi Pembayaran Insentif Guru, Sebut Bukti Kepedulian Pemerintah
Politisi Partai Aceh dari Daerah Pemilihan I (Banda Aceh, Aceh Besar, dan Kota Sabang) itu menilai kebijakan tersebut sebagai wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap kesejahteraan tenaga pendidik, yang selama ini menjadi garda terdepan dalam mencerdaskan generasi muda di Aceh.
“Kami mengapresiasi langkah Pemerintah Aceh di bawah kepemimpinan Muzakir Manaf dan Fadhullah, SE yang akan segera menyalurkan insentif untuk para guru. Meski jumlahnya mungkin belum besar, namun maknanya sangat dalam — ini bentuk penghargaan atas dedikasi para guru yang terus berjuang tanpa pamrih,” ujar Tgk Agam, yang juga Ketua DPW Partai Aceh Kota Sabang sekaligus mantan Wali Kota Sabang.
Ia menegaskan, Komisi VI DPRA yang bermitra dengan Dinas Pendidikan Aceh akan terus mengawal proses pencairan insentif tersebut agar berjalan lancar dan tepat sasaran. Tgk Agam berharap, langkah ini mampu meningkatkan motivasi para guru dalam melaksanakan tugas mulianya di tengah berbagai tantangan pendidikan saat ini.
Kabar baik ini pun disambut penuh syukur oleh kalangan guru di Kota Sabang. “Kami berharap pembayaran insentif ini benar-benar terealisasi secepatnya. Meski nilainya tidak besar, tapi sangat berarti bagi kami di tengah kondisi ekonomi sekarang,” ujar seorang guru SMA Negeri di Sabang.
Guru lainnya menambahkan bahwa perhatian pemerintah seperti ini menjadi sumber semangat baru. “Bagi kami, ini bukan sekadar bantuan finansial, tapi bentuk pengakuan atas perjuangan kami di dunia pendidikan. Semoga segera cair agar kami makin bersemangat mengabdi untuk anak bangsa,” ungkapnya.
Di akhir pernyataannya, Tgk Agam menekankan pentingnya perhatian berkelanjutan terhadap kesejahteraan guru, karena mereka adalah pilar utama pembangunan sumber daya manusia di Aceh. “Kalau guru sejahtera, pendidikan akan semakin berkualitas. Maka perhatian terhadap mereka jangan berhenti di sini, tapi harus menjadi program yang berkesinambungan,” tutupnya (red)
